Fauzi Bowo temui Heru Budi Hartono di Balai Kota Jakarta. Foto: ist
KOSADATA - Mantan Gubernur DKI Jakarta, Fauzi Bowo atau akrab disapa Foke menemui Penjabat (PJ) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono di Balai Kota Jakarta. Foke mengaku senang melihat langit Jakarta kembali biru setelah lama dicemari polusi udara.
"Saya gembira sudah lihat langit biru lagi, lihat gak. Lihat ke atas langit biru, kita kan beberapa minggu terakhir itu pak Gubernur disibukkan dengan kualitas udara. Alhamdulillah, sudah membaik, tolong aja dicermati penyebabnya mungkin bisa dikendalikan lebih baik," ujar Foke kepada wartawan, Kamis (7/9/2023).
Menurutnya, kondisi udara Jakarta dahulu dengan sekarang kurang relevan untuk dibandingkan. Namun, tegasnya, masyarakat harus turut berperan aktif membantu pemerintah dalam menangani polusi udara di Jakarta.
"Saya rasa kurang relevan untuk membandingkan masyarakat Jakarta pemerintah dan gubernurnya memerlukan udara bersih di Jakarta itu yang perlu kita upayakan terima kasih," katanya.
Meski langit Jakarta terlihat biru, dari hasil pengukuran kinerja IQAir, kualitas udara Jakarta pada Kamis (7/9/2023) masih dalam kategori tidak sehat. Dilansir dari laman IQAir, pada 7 September 2023 pukul 08.00 WIB, kualitas udara Jakarta mencatatkan konsentrasi polutan particulate matter 2.5 (PM2,5) sebesar 71 mikrogram per meter kubik (μg/m³).
Jika dilihat perkembangan kualitas udara Jakarta dari jam ke jam pada pagi ini, pada pukul 00.00 WIB , udara Jakarta berada di kategori sedang. Selanjutnya, polusi udara Jakarta meningkat ke kategori tidak sehat bagi kelompok
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0