Muhammadiyah Jabar Soroti Banyaknya Sampah Makanan

Ida Farida
Sep 05, 2023

Indonesia masuk menjadi negara ke-5 besar penyuplai sampah makanan. Foto: ilustrasi

membutuhkan, umat Islam akan lebih berpikir dua kali sebelum membuang makanan yang masih layak konsumsi.

“Berpandangan bahwa hak orang lain juga terdapat di harta yang dimiliki adalah prinsip yang penting dalam menghindari perilaku mubazir. Ini berarti kita harus berbagi dan memberikan kepada mereka yang membutuhkan,” ucap dosen Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati ini.

Ayi mengajak agar selalu mengingat bahwa semua harta adalah pemberian Allah dan merupakan amanah dari-Nya adalah cara lain untuk menghindari perilaku mubazir. Dengan menyadari bahwa kita hanya menjadi pemegang sementara harta ini, kita akan lebih berhati-hati dalam mengelolanya.

“Akhirnya, kita harus membiasakan diri untuk selalu merasa cukup (qana’ah) sehingga hawa nafsu akan kepemilikan harta bisa terus diredam. Sikap bersyukur atas segala jenis kenikmatan juga akan membantu kita menjaga diri dari sikap mubazir,” ucap Ayi.

Dengan langkah-langkah ini, Ayi optimis dapat bergerak menuju pengelolaan makanan yang lebih bijak dan berkelanjutan, sehingga dapat mengurangi pemborosan makanan yang begitu merugikan bagi masyarakat dan planet bumi.***


1 2

Related Post

Post a Comment

Comments 0