Agustinus Tamtama Putera. Foto: Ist
Oleh: Agustinus Tamtama Putra
Peneliti Kebijakan Publik GMT Institute, Alumnus STF Driyarkara Jakarta
KOSADATA - “Hi Teman Raina, Anda berkesempatan ikut uji coba LRT JABODEBEK dari Dukuh Atas-Jatimulya [pada] Sabtu, 26 Agustus 2023 pukul 12.10 WIB. Harap hadir 15 menit sebelumnya. Terima kasih.” Demikian undangan dari KAI yang hendak perdana meluncurkan LRT (Light Rail Transit) pada Senin, 28 Agustus 2023. Pesan singkat tersebut penulis terima dua hari sebelum Presiden Joko Widodo meresmikan LRT. Sontak saja penulis langsung ikut menjajaki moda transportasi baru ini, sebab melengkapi armada transportasi publik yang sudah ada di Jakarta. Ini sangat baik untuk perkembangan mobilitas Jakarta yang sudah memiliki TransJakarta, KRL, BRT, Kereta Bandara dan MRT. Hadirnya LRT dengan rute yang sangat panjang ini akan menjangkau banyak titik dan mengangkut banyak orang tanpa harus kuatir akan terjebak macet. Selain daya akomodatifnya, efek lain yang ditimbulkan ialah bahwa polusi kendaraan akan ditekan sehingga Jakarta akan semakin ekologis.
Cerahnya Jakarta
Cahaya cerah dan harapan baik akan Jakarta ke depannya memang sedang terang-terangnya di era kepemimpinan Heru Budi Hartono. Mungkin ini terkesan objektif, namun kiranya banyak warga Jakarta merasakan manfaat baik dari terobosan-terobosan yang memang bermanfaat untuk kepentingan umum. Pelan tapi pasti, impian Jakarta sebagai kota Global kian merekah. Betapa tidak, seperti tadi dikatakan bahwa penulis di tanggal 25 Agustus yang lalu, artinya 2 hari sebelum presiden Joko Widodo meresmikannya, diberi kesempatan khusus untuk ujicoba LRT Rute Dukuh Atas-Jatimulya Bekasi. Rute tersebut adalah yang terpanjang, yaitu sejauh 41,2 kilometer. Namun tidak perlu kuatir, LRT ini bisa melesat secepat 80 km/jam
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0