Kenapa Warga Glodok Tolak Pembangunan Puskesmas di Lapangan Kebon Torong, ini Alasannya

Potan Ahmad
Mar 20, 2023

cukup banyak, RPTRA gak ada, sekolahnya gak ada, cobalah di tinjau dengan hati nurani," pungkasnya. 

Sebelumnya, Suku Dinas Kesehatan Jakarta Barat berencana membangun Gedung Puskesmas di atas lahan Lapangan Kebon Torong, Jalan Kemurnian Barat RT 013 RW 01, Kelurahan Glodok, Tamansari, Jakarta Barat.

Namun rencana tersebut mendapat penolakan warga setempat. Anggota DPRD DKI Jakarta Ahmad Lukman Jupiter yang merupakan dapil wilayah Glodok diminta warga untuk melakukan audensi terkait pembangunan puskesmas tersebut. 

Sebelumnya, perwakilan warga yang berasal dari RW 01 hingga RW 05 Kelurahan Glodok, pada Rabu malam (8/3) melakukan audensi dengan Lurah Tangki Agung Edi Santoso.

Hadir juga dalam pertemuan tersebut, Camat Tamansari Agus sulaiman, Kasudin Kesehatan Jakarta Barat Erizon Safari dan Kepala Puskesmas Tamansari  Irma Sufriani di Lapangan Kebon Torong.

Dalam audensi tersebut, Jupiter mengusulkan rencana membangun Gedung Puskesmas di atas lahan Lapangan Kobon Torong, Jalan Kemurnian Barat RT 013 RW 01, Kelurahan Glodok, Tamansari, Jakarta Barat dipindahkan ke Kelurahan Tangki.

Usulan Anggota Komisi A DPRD DKI Jakarta ini mendapat respon positif dari Lurah Tangki Agung Edi Santoso. Menurutnya warga membutuhkan sarana kesehatan Puskesmas di wilayah Kelurahan Tangki, dan hal itu disambut antusias warga setempat.

"Warga Tangki sangat membutuhkan Puskesmas. Kalau berobat, warga terpaksa ke tempat lain," kata Lurah Tangki Agung Edi Santoso,, Senin (13/3/2023).

Untuk diketahui, lapangan Kebon Torong merupakan lokasi tempat warga berolahraga, lari, senam, basket dan bela diri. Bahkan tidak jarang lapangan Kebon Torong menjadi tempat dalam berbagai macam kegiatan soial. 

 

 

 

 


1 2

Related Post

Post a Comment

Comments 0