Wamenhub Suntana dalam Quick Win 100 Hari Kampanye Keselamatan Pelayaran. Foto dok Kemenhub
KOSADATA - Kementerian Perhubungan terus menekankan pentingnya keselamatan pelayaran. Penguatan infrastruktur dan sistem transportasi yang aman, efisien, serta berkelanjutan merupakan salah satu program prioritas sektor transportasi.
Kemenhub berkomitmen mendukung visi tersebut dengan menyediakan regulasi dan infrastruktur untuk menciptakan sistem transportasi yang aman, andal, juga mendukung keselamatan pelayaran.
Hal ini disampaikan Wakil Menteri Perhubungan Suntana, saat menghadiri Quick Win 100 Hari Kampanye Keselamatan Pelayaran, di Graha Pena Hall, Batam, Kepulauan Riau, Senin (16/12).
Sejauh ini, Kemenhub telah melakukan rangkaian kegiatan untuk mengampanyekan keselamatan pelayaran yang menjadi salah satu program quick win 100 hari kerja pemerintahan Presiden Prabowo Subianto.
Kegiatan tersebut antara lain pemberian dokumen kepelautan Surat Keterangan Keterampilan Berlayar 30 mil / 60 mil, Buku Pelaut Merah Kapal KLM, Penangkap Ikan dan Tradisional, kartu E-Pas kecil, pemberian alat keselamatan life jacket untuk nelayan, serta penyerahan piagam dan plakat untuk instansi terkait.
“Ini menunjukkan keseriusan pemerintah terhadap keselamatan transportasi. Transportasi bukan hanya mengangkut penumpang dan barang, tapi nelayan juga menjadi fokus kita bagaimana nelayan bisa melaksanakan kegiatan pelayaran dengan selamat, nyaman, dan aman,“ kata Wamenhub.
Pada kesempatan ini pula, Wamenhub mengingatkan operator kapal, petugas pelabuhan, serta pengguna jasa transportasi laut untuk meningkatkan kesadaran dan menerapkan prosedur keselamatan pelayaran. Sebab, aspek keselamatan pelayaran merupakan tanggung jawab bersama.
“Kita ingin masyarakat punya penghasilan cukup untuk kehidupan sehari-hari. Untuk saudara-saudara nelayan, hati-hati dan kuasai aturan
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0