KA Srilelawangsa, Mudahkan Masyarakat Menuju Bandara Kualanamu

Dian Riski
Feb 21, 2025

KA Srilelawangsa sudah beroperasi, mudahkan perjalanan dari dan ke Bandara Kualanamu.

Kualanamu.

 

Dengan bertambahnya perjalanan KA Srilelawangsa, semakin mempermudah aksesiblitas dan konektivitas antar wilayah, sehingga turut meningkatkan mobilitas harian masyarakat.

 

“Melalui transportasi publik yang andal, menunjukkan komitmen KAI dalam memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat, sejalan dengan Asta Cita,” ujar Anne.

 

Masyarakat dapat mengakses tiket KA Srilelawangsa dengan mudah melalui aplikasi Access by KAI, aplikasi KA Bandara dan vending machine (mesin penjual otomatis).

 

Tiket KA Srilelawangsa terbagi dalam beberapa segmen, untuk relasi Medan – Kuala Bingai tarifnya  Rp 2.000 – Rp 7.000, relasi Medan – Kualanamu bertarih Rp 40.000 – Rp 60.000 dan relasi Araskabu – Kualanamu Rp 35.000 – Rp 55.000.

 

“Perjalanan KA Srilelawangsa hadir sebagai solusi yang ditawarkan oleh KAI sebagai solusi perjalanan yang aman, nyaman cepat, praktis dan bebas macet, sehingga mendukung mobilitas yang lebih efisien. KAI mengajak masyarakat memanfaatkan KA Srilelawangsa untuk turut mewujudkan Asta Cita demi masa depan Indonesia yang lebih baik dan berkelanjutan,” pungkas Anne.


1 2

Related Post

Post a Comment

Comments 0