Inggrid Rhemanty dilantik jadi ketua FOKBI Jakarta Timur. Foto: ist
Di lokasi yang sama, Ketua DPD FOKBI Jakarta, Maya Marie Saroso mengatakan pelantikan pengurus wilayah FOKBI se-DKI Jakarta itu dilakukan untuk mengenalkan FOKBI lebih luas kepada masyarakat. Maya Saroso pun memberikan Surat Keputusan DPD Fokbi Jakarta kepada para ketua wilayah.
"Kami ingin FOKBI terus perkembang hingga seluruh warga Jakarta mengenal Fokbi sebagai wadah senam kreasi budaya Indonesia. Saya ingin Fokbi tak berhenti di wilayah tapi terus membesar hingga ke tingkat Kelurahan," katanya.
Menurutnya, dengan pelantikan ini diharapkan para pengurus wilayah mulai bekerja mengenalkan FOKBI ke Kecamatan sampai Kelurahan. Dengan FOKBI, masyarakat tak hanya sehat tapi juga mengenal budaya bangsa kita, lewat senam kreasi budaya yang dikenalkan.
Diakuinya, tak mudah mengenalkan FOKBI ke warga Jakarta. Terlebih, FOKBI bukanlah organisasi yang mudah menerima bantuan dari pihak lain sehingga pihaknya masih terkendala dana bila ingin menyosialisasikan senam kreasi budaya hasil gubahan FOKBI ke masyarakat.
"Dengan adanya DPC di setiap wilayah Jakarta, diharapkan persoalan itu bisa sedikit diatasi, mengenalkan senam kreasi ke warga bisa kita tanggung bersama. Perkumpulan senam di warga banyak, menggandeng komunitas warga diharapkan FOKBI bisa makin dikenal luas," tandasnya.***
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0