KOSADATA - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy langsung turun tangan untuk memutakhirkan data kemiskinan dan stunting di Jakarta. Pemutakhiran data itu dilakukan dengan membahas Data Pensasaran Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem (P3KE), Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS), dan Carik Jakarta.
"Tadi kami laporkan kepada Bapak Menteri ada kurang lebih sekitar 3.009.000 warga yang berada dalam semesta data DTKS, P3KE dan Carik," ujar Heru di Balai Kota, kemarin.
Tidak hanya Menko PMK, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta juga mengundang Kepala Badan Pengembangan Infrastruktur Wilayah (BPIW), Rahman Arief serta perwakilan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat.
Diakui Heru Budi Hartono, Pemprov DKI Jakarta melakukan pelaporan secara tertulis kepada kementerian terkait juga terus dilakukan secara berkala.
"Kami sudah bekerja sama dengan Pak Menkes untuk menurunkan stunting. Insya Allah bisa sama-sama kita wujudkan target turun sebagaimana diamanatkan oleh Bapak Presiden," katanya.
Menko PMK, Muhadjir Effendy menegaskan, pertemuan tersebut dilakukan untuk berkoordinasi terkait tiga program super prioritas sesuai amanat Presiden. Program tersebut yaitu pengurangan stunting, pengurangan kemiskinan dan penghapusan kemiskinan ekstrem, dan revitalisasi vokasi dalam rangka menyiapkan warga usia produktif dalam memasuki dunia kerja.
"Saya mengapresiasi langkah-langkah Pemprov DKI Jakarta, terutama dalam rangka pemadanan data. Karena data ini krusial, sebelum kita bertindak tanpa data yang pasti, akan menjadi tidak tepat," kata Muhadjir.
Menteri Muhadjir turut mengapresiasi Pemprov DKI Jakarta atas langkah pengumpulan, pemadanan, dan sinkronisasi serta analisa data secara komprehensif dan detail. "Setahu saya ini baru satu-satunya provinsi
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0