Jakarta Menuju Kota Global, Realisasi Investasi Tertinggi Tingkat Nasional

Ida Farida
Oct 27, 2023

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan menggelar Jakarta Investment Award (JIA) 2023 pada akhir Oktober mendatang. Foto: DPMPTSP DKI Jakarta

KOSADATA – Pemerintah Provinsi DKI Jakarta Jakarta terus mencatatkan tren positif raihan realisasi investasi dari tahun ke tahun. Berdasarkan data BKPM RI, capaian realisasi investasi Provinsi DKI Jakarta pada Triwulan III Tahun 2023 meraih yang tertinggi di tingkat nasional.

Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) DKI Jakarta, Benni Aguscandra mengungkapkan, pada Triwulan III tahun 2023 ini, realisasi Penanaman Modal Asing (PMA) mencapai USD 1,1 Miliar atau setara Rp16,7 Triliun, sementara realisasi Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) menembus angka Rp34,2 Triliun.

“Alhamdulillah, kinerja investasi DKI Jakarta kembali mencatatkan hasil yang positif. Secara kumulatif realisasi investasi PMA dan PMDN DKI Jakarta pada Triwulan III 2023 menempati urutan pertama tingkat nasional dengan total Rp.50,9 Triliun atau 13,6% terhadap realisasi investasi nasional,“ ujar Benni di Mal Pelayanan Publik DKI Jakarta, Jumat (27/10/2023).

Benni mengungkapkan, realisasi penanaman modal di DKI Jakarta pada Triwulan III 2023 meningkat 79% dibandingkan Triwulan III 2022 yang mencatatkan realisasi sebesar Rp.28,4 Triliun.

Ia mengatakan, tingginya angka realisasi investasi di Jakarta tidak terlepas dari arahan Pj. Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono agar seluruh jajaran Pemprov DKI Jakarta terus melakukan berbagai inovasi untuk menghadirkan pelayanan publik yang prima kepada masyarakat guna mendorong laju investasi menuju Jakarta sebagai Kota Global.

“Sesuai arahan Pj. Gubernur DKI Jakarta, Bapak Heru Budi Hartono, DPMPTSP Provinsi DKI Jakarta terus berkomitmen untuk menjaga kualitas layanan


1 2

Related Post

Post a Comment

Comments 0