Bank DKI salurkan bantuan mobil operasional untuk Universitas Gunadarma. Foto: ist
KOSADATA — Dalam upaya memperkuat komitmen terhadap dunia pendidikan, Bank DKI menyerahkan bantuan satu unit mobil operasional kepada Universitas Gunadarma. Penyerahan tersebut berlangsung di Depok, Kamis (20/03), dan diserahkan langsung oleh Direktur Komersial dan Kelembagaan Bank DKI, Herry Djufraini, kepada Rektor Universitas Gunadarma, Margianti.
Bantuan tersebut berupa satu unit mobil Hi-Ace Premio yang diharapkan dapat meningkatkan kelancaran operasional di lingkungan Universitas Gunadarma.
"Semoga kendaraan yang telah diserahkan ini dapat dimanfaatkan semaksimal mungkin untuk kepentingan kampus dan segenap civitas akademika, termasuk mendukung aktivitas pendidikan di Universitas Gunadarma," ujar Herry Djufraini dalam keterangannya, Rabu (26/3/2025).
Penyerahan mobil operasional ini sekaligus menjadi simbol semakin eratnya hubungan antara Bank DKI dan Universitas Gunadarma yang telah terjalin lama. Herry berharap bahwa bantuan ini dapat memperkuat hubungan kelembagaan dan meningkatkan kerjasama positif di masa depan.
Arie Rinaldi, Sekretaris Perusahaan Bank DKI, menambahkan bahwa pemberian bantuan ini juga merupakan kontribusi Bank DKI dalam mewujudkan tujuan pembangunan berkelanjutan, khususnya di sektor pendidikan. “Kami yakin pendidikan memainkan peran krusial dalam mencetak sumber daya manusia unggul. Dengan demikian, Bank DKI akan terus memberikan dukungan nyata bagi dunia pendidikan, sebagai bagian dari penerapan Corporate Social Responsibility (CSR) kami," kata Arie.
Sementara itu, Rektor Universitas Gunadarma, Margianti, mengungkapkan rasa terima kasihnya atas dukungan Bank DKI. "Bantuan ini merupakan bentuk nyata komitmen Bank DKI dalam mendukung kemajuan pendidikan. Kami sangat berterima kasih atas perhatian dan kontribusi yang diberikan. Mobil operasional ini tentunya akan sangat bermanfaat bagi civitas akademika Universitas Gunadarma,” ujar Margianti.
Dukungan Bank DKI
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0