Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono. Foto: ist
KOSADATA - Ketua DPC Partai Demokrat Kepulauan Seribu, Neneng Hasanah memastikan seluruh pengurus partai dari berbagai tingkatan, baik DPC, DPAC hingga ranting se-Kepulauan Seribu membulatkan suara untuk mendukung kembali Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menjadi Ketua Umum Partai Demokrat periode 2025-2030.
"DPC Partai Demokrat Pulau Seribu solid mendukung Pak AHY menjadi ketua umum kembali untuk memimpin Partai Demokrat 5 tahun ke depan. Kenapa DPC Partai Demokrat Pulau Seribu mendukung beliau? Karena beliau adalah pimpinan yang memberikan teladan dan mentor dan amanah untuk menjalankan Partai Demokrat ke depannya," ujar Neneng Hasanah kepada wartawan, Rabu (19/2/2025).
Rencananya, Kongres VI Partai Demokrat akan segera berlangsung pada tanggal 24-25 Februari 2024 di Hotel Ritz-Carlton Pacific Palace Jakarta. Kongres kali ini mengangkat tema “Untuk Rakyat, Demokrat Sukseskan Pemerintahan Presiden Prabowo Subianto.”
Selain itu, Neneng juga menilai AHY berhasil memimpin Partai Demokrat untuk kembali ke pemerintahan. Hal ini dibuktikan dengan amanah yang diberikan Presiden Prabowo Subianto kepada AHY sebagai Menteri Koordinator Bidang Infrastuktur dan Pembangunan Kewilayahan.
Selain AHY, katanya, Partai Demokrat juga mendapatkan sejumlah kursi menteri di Pemerintahan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka.
"Dalam 100 hari kerja Pemerintahan Presiden Prabowo Subianto, mas AHY juga berhasil menempati posisi tiga besar menteri berkinerja terbaik menurut survei terbaru yang dirilis oleh Indikator Politik. Ini bentuk apresiasi dari rakyat Indonesia atas kerja-kerja tulus beliau untuk rakyat dan bangsa ini," kata Bunda Neneng.
Anggota DPRD DKI Jakarta itu memastikan
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0