Dilantik Jadi Anggota DPRD DKJ 2024-2029, Putri Sekjen PKS Naik Bajaj

Bambang Widodo
Aug 26, 2024

Anggota FPKS DPRD DKJ 2024-2029, Nabila Aboebakar Al Habsyi. Foto: IG Nabila

KOSADATA-Putri Sekretaris Jenderal (Sekjen) PKS Habib Aboebakar Al Habsyi, Nabila Aboebakar Al Habsyi resmi dilantik sebagai anggota DPRD Daerah Khusus Jakarta (DKJ) periode 2024-2029. Nabila datang ke Gedung DPRD DKJ dengan menaiki bajaj langsung dari kediamannya di kawasan Tebet, Jakarta Selatan ke gedung DPRD DKI Jakarta di Jalan Kebon Sirih Jakarta Pusat.

Saat melewati gerbang masuk gedung DPRD, ia disambut alunan grup marawis yang tidak lain merupakan binaannya.

“Saya hadir menggunakan alat transportasi asli Jakarta, yaitu Bajaj. InsyaAllah, transportasi itu (bajaj) akan tetap kita lestarikan sebagai bukti bahwa saya mencintai tranportasi yang telah menjadi salah satu simbol Budaya Betawi,” ujar Nabila dilansir dari laman DPRD DKI Jakarta, Senin (26/8/2024).

Nabila menegaskan, hari pelantikan DPRD DKI Jakarta periode 2024-2029 merupakan momentum istimewa. Sebab, sambung dia, pelantikan dirinya merupakan penanda bahwa perjuangannya dalam politik baru dimulai.

Pelantikan tersebut, kata Nabila, merupakan titik awal memperjuangkan rakyat lewat Lembaga legislatif.

“Hari ini adalah hari yang sangat membahagiakan, yaitu hari di mana perjuangan akan dimulai,” tegas Nabila.

Dengan menggunakan kebaya bercorak batik dengan motif oranye, Nabila disambut tim marawis yang menabuh gendang kecil bertalu-talu.

Pemain marawis melantunkan shalawat. Tradisi masyarakat Betawi itu menjadi pilihannya yang ia gunakan untuk mengantar ke kantor wakil rakyat di Kebon Sirih.

“Saya tadi disambut oleh teman-teman marawis binaannya di Tebet. Saya juga disambut oleh relawan saya yang sudah bekerja luar biasa,” kata dia.

Dia mengungkapkan, sambutan tim marawis dan hadrah membuktikan kepeduliannya terhadap kelestarian budaya masyarakat Betawi di Jakarta.

Related Post

Post a Comment

Comments 0