106 anggota DPRD DKJ 2024-2024 menjalani pelantikan dan pengucapan sumpah janji. Foto: SS YT DPRD DKI Jakarta
KOSADATA - Sebanyak 106 Anggota DPRD Daerah Khusus Jakarta (DKJ) periode 2024-2029 resmi dilantik di DPRD DKI Jakarta, Jalan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, pada Rabu (26/8/2024) siang. Proses pengucapan sumpah janji anggota dewan ini dipandu oleh Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Provinsi DKI Jakarta, Dr. Artha Theresia.
Pantauan di lapangan, ada beberapa tokoh politik Tanah Air yang turut hadir dalam agenda tersebut. Mereka adalah Mantan Gubernur DKI Jakarta Fauzi Bowo; Ketua MPR RI yang juga Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo; Anggota DPR RI sekaligus Sekjen PKS Habib Aboe Bakar Alhabsyi; Ketua Dewan Pakar Partai Golkar yang juga Anggota Dewan Pertimbangan Presiden H.R. Agung Laksono dan sebagainya.
Kedatangan mereka ke sana untuk menemani anak-anaknya yang dilantik menjadi anggota Parlemen Kebon Sirih, Jakarta Pusat. Mereka adalah Dimaz Raditya Soesatyo dari Golkar; Nabilah Aboe Bakar Alhabsyi dari PKS dan Alia Noorayu Laksono dari Partai Golkar.
Rapat paripurna ini dipimpin Ketua DPRD DKI Jakarta periode 2019-2024 dari PDI Perjuangan Prasetyo Edi Marsudi. Turut hadir empat Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yaitu Khoirudin dari PKS; Rani Mauliani dari Gerindra; Misan Samsuri dari Partai Demokrat dan Zita Anjani dari PAN.
Sebelum mengucapkan sumpah janji, anggota DPRD DKI Jakarta terpilih dipanggil satu per satu oleh Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris DPRD DKI Jakarta Augustinus. Setelah dipanggil, mereka berbaris di bagian depan ruang paripurna.
Anggota dewan yang berbaris ini dibagi dalam empat kelompok beserta keyakinannya, mulai dari agama Islam, Kristen Protestan, Kristen Katolik
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0