Promo tiket 1 gartis 1 di TMII
JAKARTA RAYA - Taman Mini Indonesia Indah (TMII) menyediakan promo kepada pengunjung tempat wisata. Promo ini dalam rangka menyambut hari ulang tahun ke-497 Jakarta dan pekan liburan sekolah.
Digital & Media Relation Manager TMII, Novera Mayang Sari menyebut promo yang disediakan TMII dimulai sejak 1 Juni hingga 31 Juli 2024.
Dalam rangka menyambut perayaan HUT Jakarta ke-497 dan pekan liburan sekolah, Taman Mini Indonesia Indah (TMII) menyediakan beragam promo dan rangkaian acara istimewa yang dapat dinikmati oleh pengunjung. Promo yang diberikan potongan harga tiket bundles berupa tiket masuk TMII dan tiket kereta gantung.
Adapun harga tiket saat weekdays yang biasa dibanderol seharga Rp85 ribu akan menjadi Rp70 ribu. Sementara untuk libur akhir pekan atau libur nasional akan dikenakan harga Rp80 ribu dari yang biasanya Rp95 ribu.
"Promo ini berlaku untuk pembelian online maupun offline," ucap Mayang dalam keterangannya, Sabtu (22/6/2024).
Selain tiket bundles, TMII juga memberikan promo khusus kereta gantung, salah satu anjungan favorit pengunjung. Dengan membayar Rp100 ribu, pengunjung bisa menaiki kereta gantung sepuasnya.
"Promo ini mulai dari tanggal 7 Juni sampai 31 Juli 2024. Promo ini berlaku untuk pembelian langsung di tempat (on the spot) dan harga tiket berlaku per orang," jelasnya.
Tak lupa TMII juga menyediakan promo bundles untuk tiket masuk Museum Indonesia, Contemporary Art Gallery dan Museum Pusaka. Mulai tanggal 15 Juni-15 Juli 2024 pengunjung akan hanya dikenakan biaya sebesar Rp40.000. Tak lupa TMII juga menyediakan paket tiket beli satu gratis satu tiket masuk TMII.
"Tidak hanya itu, sebagai bagian dari perayaan HUT Jakarta yang ke-497, TMII juga menawarkan promo khusus Beli 1 gratis 1 tiket masuk TMII yang berlaku untuk kedatangan di tanggal 22 Juni 2024,"
Untuk hiburan masyarakat, TMII juga akan mengadakan arak-arakan roti buaya, ondel-ondel, stand up comedy dan ragam acara seru lainnya. Pengunjung juga dapat menikmati Bir Pletok, Selendang Mayang, dan Roti Buaya secara gratis.
Menyambut pekan liburan sekolah, TMII juga akan mengadakan Festival Kumpul Bocah mulai tanggal 22 Juni hingga 7 Juli 2024. Festival ini akan menampilkan berbagai rangkaian acara seperti Natsu Matsuri (Festival Musim Panas Jepang) yang menghadirkan Bon Odori (Tarian Tradisional Jepang), Penampilan Taiko (Tabuh Drum), Parade Omikoshi (Arak-arakan Kuil Portabel), dan berfoto bersama cosplayers dari karakter favoritmu.
Selain itu, Festival Kumpul Bocah ini juga akan menyuguhkan Festival Anak, Pertunjukan Budaya, dan masih banyak lagi kegiatan yang akan membuat seru liburanmu.
Dengan rangkaian promo dan acara yang menarik ini, TMII mengajak masyarakat untuk merayakan HUT Jakarta ke-497 dengan penuh kegembiraan dan keseruan di tengah-tengah keindahan warisan budaya Indonesia yang tak ternilai. Jangan lewatkan kesempatan ini untuk menikmati momen seru bersama keluarga dan teman-teman di TMII.
Bagi pengunjung yang akan menghabiskan liburannya di TMII dihimbau untuk membeli tiket secara online di www.tamanmini.com. Bagi yang menggunakan angkutan umum, terdapat halte Bus Transjakarta tepat di pintu masuk TMII.
Tersedia juga layanan shuttle gratis yang langsung mengangkut pengunjung dari Lobby Stasiun LRT TMII ke Tourist Information Center TMII dan sebaliknya. Untuk informasi lebih lanjut mengenai acara dan kegiatan di TMII dapat mengunjungi laman sosial media @tmiiofficial. (***)
Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Sekjen PDIP Kembali Sindir PAN soal Isyarat Dukung Ganjar-Erick
POLITIK Mar 03, 2023Relawan Ganjar Pranowo Berikan Dukungan ke PDIP di Pilpres 2024
POLITIK Mar 09, 2023Tanpa Libatkan Demokrat dan PKS, Nasdem Tetapkan Cak Imin Jadi Cawapres Anies
POLITIK Aug 31, 2023
Comments 0