Komisi D DPRD DKI Minta Pemprov DKI Kelola Wisma Atlet, Begini Kata Heru Budi Hartono

Abdillah Balfast
Feb 05, 2023

KOSADATA - Ketua Komisi D Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta meminta agar Wisma atlet dikelola oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. Menanggapi hal tersebut Pj Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono akan mengikuti saja. 

"Wisma Atlet milik Sekneg. Biarkan Sekneg memberikan kebijakan, Pemda ngikutin. Asetnya Sekretariat Negara (Setneg)," ujarnya di salah satu pusat perbelanjaan di Jakarta Barat, Sabtu, (4/2/2023)

Sebelumnya diberitakan, Komisi D DPRD DKI Jakarta, Ida Mahmudah yang sempat menyatakan di media bahwa Wisma Atlet Kemayoran saat ini menjadi sarang kuntilanak serta tidak dimanfaatkan oleh pemerintah.

Lebih lanjut, Iwan juga menegaskan bahwa Kementerian PUPR juga tetap menjaga aset negara dan terus berkoordinasi dengan Kementerian Sekretariat Negara sebagai pemilik aset bangunan tersebut. Sebab lahan yang digunakan sebagai lokasi pembangunan merupakan milik Kementerian Sekretariat Negara.

 

Related Post

Post a Comment

Comments 0