Jadi Caleg DPR RI dari Perindo, Vicky Prasetyo Optimis Dipilih Warga Bekasi

Peri Irawan
Jun 21, 2023

KOSADATA – Vicky Prasetyo optimis untuk melangkah menjadi anggota legislatif pada Pemilu 2024 mendatang pada daerah pemilihan (Dapil) di kota Bekasi dan Depok.

 

“Saya optimis dapat lolos menjadi Anggota DPR RI pada pemilu nanti,” ujar Vicky ditemui di Jalan Bangka, Jakarta, Rabu (21/6/2023). 

 

Vicky mengatakan berbagai upaya akan dilakukan untuk memenangkan hati rakyat pada Pemilu 2024 mendatang. 

 

“Bagaimana cara untuk memenangkan upaya dilakukan dengan akal dan pikiran diberikan Tuhan Yang Maha Esa kepada kita dan ini harus kita maksimalkan untuk strategi yang baik pastinya,” ujarnya. 

 

Menurutnya, Alasannya ini sudah dipertimbangkan secara matang-matang. Urusan untuk menang atau kalah ia pasrahkan kepada Allah SWT. 

 

“Disaat kita sudah melangkah untuk maju pasti semua sudah menjadi bahan pertimbangan yang matang-matang, menang atau kalah sekali lagi itu keputusan Allah keputusan takdir Allah yang tidak bisa diganggu gugat oleh siapa pun. Jadi kita siap menjemput kemenangan itu dengan cara yang terhormat,” pungkasnya. 

 

Sebelumnya, Ketua Umum Perindo, Harry Tanoesoedibyo mengumumkan Vicky Prasetyo untuk maju menjadi calon anggota legislatif (Bacaleg) untuk daerah pemilihan Jawa Barat (Bekasi dan Depok). 

 

Sang ketua umum Perindo, menyebutkan Vicky Prasetyo gabung ke partainya per Senin, 8 Mei 2023.

 

“Mas Vicky Prasetyo maju Pileg melalui Partai Perindo Dapil Jabar, hadir bersama tandem Bacaleg Provinsi Jabar dan Kota Bekasi,” tulis Harry Tanoe, Rabu (10/5/2023).

 

Di kolom komentar, Vicky Prasetyo pun meminta doa dan dukungan atas keputusannya kembali ke panggung politik. ***

Related Post

Post a Comment

Comments 0