Gunakan Metode Rockport, 61 Calon Petugas Haji Daerah Asal DKI Jalani Tes Kebugaran

Joeang Elkamali
Feb 17, 2024

Sebanyak 61 Calon Petugas Haji Daerah menjalani tes kebugaran. Foto: PPID Jakarta

KOSADATA - Biro Dikmental bersinergi dengan Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta melalui Pusat Pelayanan Kesehatan Pegawai (PPKP) melakukan pengukuran kebugaran kepada Calon Petugas Haji Daerah (PHD) Provinsi DKI Jakarta.

Pengukuran kebugaran ini diikuti oleh 61 orang calon PHD yang terdiri dari calon PHD Pelayanan Ibadah, Pelayanan Umum dan Pelayanan Kesehatan dengan menggunakan metode Rockport.

Asisten Kesejahteraan Rakyat (Askesra) Setda Provinsi DKI Jakarta, Widyastuti mengatakan, pengukuran kebugaran ini bertujuan untuk menilai ketahanan dan kekuatan fisik calon PHD Provinsi DKI Jakarta.

“Karena ibadah haji adalah ibadah fisik, maka diperlukan ketahanan dan kekuatan fisik yang baik untuk bertugas mendampingi jemaah haji,” ujar Widyastuti dalam keterangannya, Sabtu (17/2/2024).

Dia berharap, kegiatan ini dapat memberi motivasi kepada Calon PHD Provinsi DKI Jakarta untuk meningkatkan status kebugarannya.

“Sehingga dapat melayani jemaah haji secara optimal saat pelaksanaan ibadah haji Tahun 2024,” tandas Widyastuti.***

Related Post

Post a Comment

Comments 0