Jessica Bunga alias jebung merilis EP bertajuk Metro
KOSADATA - Setelah viral singlenya bertajuk Indo Black Magic viral di media sosial, selebgram Jessica Bunga atau kerap disapa Jebung kembali mengeluarkan album mini atau Extended Play (EP) bertajuk Metro.
Mini Album EP ini menceritakan mengenai pertemanan, hubungan sosial dengan lingkungan sekitar dan pergaulan di kota metropolitan Jakarta.
Jebung mengatakan, bahwa Mini Album ini merupakan menceritakan pengalaman pribadinya, dan cerita kehidupan para teman-temannya yang menggambarkan lika-liku kehidupan di perkotaan.
“Metro itu diambil dari kata Metropolitan yang aku ambil dari pengalaman aku hidup di Kota Jakarta,” ucap Jebung, ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (9/8/2023).
Konsep dari Mini Album ini adalah musik era 2000-an. seperti RnB, House, Garage, dan Hip-hop. Bahkan dalam menciptakan semua lagu di Mini Album, Jebung terinspirasi dari Agnez Mo hingga Beyonce.
"Kenapa tahun 2000-an, sebenernya pas aku lagi bikin EP ini, aku lagi tergila-gila banget sama lagu tahun 2000-an dan aku ngerasa lagu-lagu tahun itu baik dari luar maupun Indonesia kayak lagi seru-serunya. Jadi aku pengen memberikan suasana yang sama yang dikasih tahun 2000-an ke aku gitu. Jadi banyak influence seperti Destiny's Child, Beyonce Hikaru Utada, BoA, Dewi Sandra, Agnes Monica, FLO, dan PinkPantheress," ujar Jebung.
Perlu diketahui, Jebung sempat viral saat duet cover bersama Afgan dan Raisa di TikTok. Saat itu, Jebung diundang Raisa dan Afgan saat perilisan
Rekrutmen PPSU di Jakarta Dibuka Hari Ini, Cek Syarat dan Tahapannya
MEGAPOLITAN Jun 23, 2025Lirik Sholawat Waqtu Sahar, Lengkap dengan Terjemahan
SISI LAIN Jan 29, 2024Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Filosofi Iket Sunda yang Penuh Makna
SENI BUDAYA Mar 03, 2024Melepas Penat di Situ Ciranca Majalengka, Sejuknya Kemurnian Air Pegunungan
DESTINASI Apr 04, 2025
Comments 0