Majukan Budaya Betawi, Bang Jago Ingin Ondel-ondel Difasilitasi Mal dan Hotel

Ida Farida
Jan 08, 2024

Anggota Fraksi Golkar DPRD DKI Jakarta, Jamaludin. Foto: YT DPRD DKI Jakarta

KOSADATA - Anggota Fraksi Golkar DPRD DKI Jakarta, Jamaludin atau akrab disapa Bang Jago (Jamaludin Golkar) tak lelah untuk memajukan budaya dan kesenian Betawi di tanah air. 

 

Putra asli Betawi kelahiran Tahun 1972 itu mendesak Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta untuk mewajibkan mal dan hotel agar menjalankan Peraturan Daerah No. 4/2015 tentang Pelestarian Kebudayaan Betawi.

 

Menurutnya, aturan itu mewajibkan adanya simbol atau pertunjukan ondel-ondel di tempat umum seperti tempat rekreasi, taman bermain, pusat perbelanjaan, dan hotel berbintang.

 

“Yang sudah jelas di depan mata ini kan Ondel-Ondel. Ondel-Ondel ini harus bisa dikasih tempat seperti halaman mall atau hotel berbintang, supaya mereka ini mempunyai tempat untuk menuangkan ide dan kreasi di tempat yang baik,” ujar Bang Jago dikutip laman DPRD DKI Jakarta, Senin (8/1/2024).

 

Ia pun mengaku sedih karena ondel-ondel sebagai ikon budaya Betawi kini banyak dieksploutasi atau dijadikan sebagai objek mata pencaharian dengan mengamen.

 

“Sedih lihatnya, miris kita. Kalau menurut saya seharusnya ada perhatian dari Pemda DKI Jakarta untuk memberikan ruang saudara-saudara kita ini untuk menuangkan ekpresi dan kreasinya,” ucap Bang Jago.

 

Bahkan kecintaannya terhadop budaya Betawi dibuktikan dengan berdirinya sebuah Yayasan Panggung Rawa Bambon sejak tahun 2002 yang berlokasi di Jalan Rawa Bambon 27, RT 01/004, Kelapa Dua Wetan, Ciracas, Jakarta Timur.

 

Beragam budaya Betawi turut dilestarikan oleh Yayasan itu, mulai dari Tanjidor, Gambang Kromong, Ondel-Ondel, Palang Pintu, Tari Topeng, Pencak Silat, Lenong, dan Tari Lenggang Nyai.

 

Bang Jago tidak pernah menarifkan harga untuk warga yang ingin bergabung di sanggarnya. Tak jarang di waktu luang,


1 2

Related Post

Post a Comment

Comments 0