Taman Margasatwa Ragunan dipadatipengunjung
KOSADATA - Taman Margasatwa Ragunan menjadi salah satu tempat wisata favorit masyarakat untuk menghabiskan waktu libur Hari Raya Waisak pada hari ini, Kamis (23/5/2024).
Masyarakat yang mayoritas datang dari Jabodetabek ini begitu antusias karena dengan merogoh kocek sebesar 4.000 rupiah untuk dewasa dan 3.000 rupiah untuk anak-anak, mereka bisa melihat berbagai jenis satwa dan berjalan-jalan santai di bawah pohon-pohon rindang. Ditambah lagi, pengunjung bebas membawa makanan.
Kepala Humas Taman Margasatwa Ragunan, Wahyudi Bambang menyebutkan, hingga siang ini jumlah pengunjung mencapai lebih dari 28 ribu dan kemungkinan akan terus meningkat hingga pukul 16.00 sore nanti.
Meski cuaca di Ragunan mendung tampaknya tak mengurangi antusias masyarakat untuk menghabiskan waktu libur mereka untuk berkunjung ke Ragunan.
"Jam 12 pengunjung kita tercatat sekitar 28 ribu pengunjung ya, dan ini masih data sementara karena jam operasional kita sampai pukul 16.00. Jadi masih ada 4 jam kedepan, kemungkinan pengunjung akan terus bertambah," ujar Wahyudi Bambang kepada MNC Portal di Taman Margasatwa Ragunan, Kamis (23/5/2024).
Bambang mengungkap bahwa angka ini meningkat jika dibandingkan dengan jumlah pengunjung saat libur akhir pekan di kondisi normal, bukan di momen libur panjang. Bambang pun memperkirakan jumlah pengunjung terbanyak akan terjadi di hari Minggu yang biasanya terjadi saat momen libur panjang berlangsung.
"Kemungkinan akan berbeda, ini lebih banyak dibandingkan minggu normal. Karena kayak sebelumnya itu ada long weekend juga libur Kenaikan Isa Almasih itu
Rekrutmen PPSU di Jakarta Dibuka Hari Ini, Cek Syarat dan Tahapannya
MEGAPOLITAN Jun 23, 2025Lirik Sholawat Waqtu Sahar, Lengkap dengan Terjemahan
SISI LAIN Jan 29, 2024Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Filosofi Iket Sunda yang Penuh Makna
SENI BUDAYA Mar 03, 2024Melepas Penat di Situ Ciranca Majalengka, Sejuknya Kemurnian Air Pegunungan
DESTINASI Apr 04, 2025
Comments 0