Caleg petahana Dapil X DPRD DKI Jakarta, Jupiter dan Wita Susilowaty berpeluang besar duduki kembali Kebon Sirih. Foto: ist
KOSADATA - Hasil real count sementara Komisi Pemilihan Umum (KPU) dari laman pemilu2024.kpu.go.id, menunjukkan Caleg Partai Nasdem petahana DRPD DKI Jakarta daerah pemilihan (Dapil) Jakarta X, Jupiter meraih suara terbanyak.
Dari data yang masuk hingga Selasa (20/2/2024) pukul 13.00, telah terinput suara 1651 dari 3584 TPS (46,07%). Dari Partai Nasdem, Jupiter tercatat 3428 suara, jauh meninggalkan perolehan suara dari caleg-caleg lainnya dari partai yang sama.
Dengan perolehan suara sebesar itu, politisi kelahiran Jakarta, 22 Mei 1987 itu masuk ke 10 besar caleg yang berpeluang menduduki Gedung DPRD DKI Jakarta di Jalan Kebon Sirih Nomor 18, Jakarta Pusat.
Terlebih, Jupiter dikenal dekat dengan konstituen yang telah berkinerja baik sebagai wakil rakyat selama 5 tahun kemarin. Jupiter dinilai rajin menyerap aspirasi rakyat di Dapil Jakarta X.
Selain Jupiter, 9 caleg lainnya yang berpeluang kembali menduduki DPRD DKI Jakarta Dapil Jakarta X adalah:
1. YUDHA PERMANA dari Partai Gerindra dengan perolehan 2.632 suara
2. dr. TJEN STEPHANIE OCTAVIA dari PDIP Perjuangan dengan 4.695 suara
3. IMA MAHDIAH dari PDIP Perjuangan dengan 4.457 suara
4. HARDIYANTO KENNETH, S.H., M.H., M.Si. dari PDIP Perjuangan dengan 3.670 suara
5. MERRY HOTMA, S.H. dari PDIP Perjuangan dengan 2.074 suara
6. H. ABDUL AZIZ, S.Kom., S.Si. dari PKS dengan perolehan 2.712 suara
7. Hj. INAD LUCIAWATY, S.E. dari PKS dengan 2.047 suara
8. SYAFI FABIO DJOHAN, S.E., M.M. dari Partai Golkar dengan 1.613 suara
9. Wita Susilowaty, S.I.Kom., M.Kom. dari Partai Demokrat dengan 2.046 suara.***
Rekrutmen PPSU di Jakarta Dibuka Hari Ini, Cek Syarat dan Tahapannya
MEGAPOLITAN Jun 23, 2025Lirik Sholawat Waqtu Sahar, Lengkap dengan Terjemahan
SISI LAIN Jan 29, 2024Oseng-oseng Madun, Warung Betawi Sederhana, Terkenal se-Jagat Maya
KULINER Feb 25, 2023Filosofi Iket Sunda yang Penuh Makna
SENI BUDAYA Mar 03, 2024Melepas Penat di Situ Ciranca Majalengka, Sejuknya Kemurnian Air Pegunungan
DESTINASI Apr 04, 2025
Comments 0